Man Jadda Wajada

Siapa Yang Bersungguh-Sungguh Dia Yang Akan Berhasil

DAMPAK LINGKUNGAN PERUSAHAAN
Menurut Sumakmur (1988) kesehatan kerja adalah spesialisasi dalam ilmu kesehatan/kedokteran beserta prakteknya yang bertujuan, agar pekerja/masyarakat pekerja beserta memperoleh derajat kesehatan yang setinggi-tingginya, baik fisik, atau mental, maupun sosial, dengan usaha-usaha preventif dan kuratif, terhadap penyakit-penyakit/gangguan –gangguan kesehatan yang diakibatkan faktor-faktor pekerjaan dan lingkungan kerja, serta terhadap penyakit-penyakit umum.
Kesehatan kerja memiliki sifat sebagai berikut :
a. Sasarannya adalah manusia
b. Bersifat medis.

Menurut sumakmur (1993)Keselamatan kerja adalah keselamatan yang bertalian dengan mesin, pesawat, alat kerja, bahan, dan proses pengolahannya, landasan tempat kerja dan lingkungannya serta cara-cara melakukan pekerjaan.
Keselamatan kerja memiliki sifat sebagai berikut :
a. Sasarannya adalah lingkungan kerja
b. Bersifat teknik.

Tujuan K3 adalah :
Tujuan umum dari K3 adalah menciptakan tenaga kerja yang sehat dan produktif.
Tujuan hyperkes dapat dirinci sebagai berikut :
a.    Agar tenaga kerja dan setiap orang berada di tempat kerja selalu dalam keadaan sehat
dan selamat.
b. Agar sumber-sumber produksi dapat berjalan secara lancar tanpa adanya hambatan.


DAMPAK LINGKUNGAN PERUSAHAAN
                            ====================================
Kerusakan lingkungan yang ditimbulkan dari sebuah perusahaan  sangat berpengaruh buruk bagi kesehatan masyarakat yang berada disekitar lingkungan perusahaan tersebut, dampak yang ditimbulkan dari lingkungan perusahaan yaitu kerusakan lingkungan biogefisik.

Kerusakan lingkungan biogefisik bukanlah hal yang asing lagi ditelinga kita dengan mudah saj kita menujuk keruskan apa saja yang ditimbulkannya ,misalnya penebangan hutan yang berlebihan dapat menimbulkan bencana alam berupa banjir ,tanah longsor ,dan kekurangan air bersih , membuang limbah industri ke sungai dapat menyebabkan kematian ikan dan merusak habitat nya masih banyak lagi daftar penyebab kerusakan lingkungan di sekitar kita.

            Inti dari permasalahan lingkungan adalah ketidakseimbangan yang terjadi dalam hubungan komponen antar lingkungan akibat perubahan . Lingkungan merupakan system yang merupakan kesatuan ruang dengan semua benda ,daya , keadaan dan makhluk hidup termasuk manusia didalam nya dengan prilakunya yang mempengaruhi kehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya.
            Kerusakan lingkungan atau degradasi lingkungan biogefisik adalah tanda tanda telah dilampaui nya daya dukung lingkungan tersebut, kerusakan lingkungan biogefisik telah mengakibatkan perubahan besar terhadap kualitas komponen alam seperti menurunnya kualitas tanah dan lahan ,kualitas air , kualitas udara dan keanekaragaman hayati sehingga alam tidak mampu mengembalikannya pada keadaan semula atau memerlukan waktu yang lama untuk memulihkan nya .  

1.    Macam Macam kerusakan lingkungan

Kerusakan lingkungan adalah perubahan langsung atau tidak langsung terhadap fisik atau hayati nya yang telah mengakibatkan lingkungan menjdai tidak berfungsi lagi atau berkurang kualitasnya untuk diolah dan dimanfaatkan untuk kelangsungan kehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lainnya.
Kerusakan telah terjadi dimana mana ,termasuk di Indonesia,yang paling menonjol adalah gangguan atau kerusakan pada berbagai ekosistem yang menyebabkan terganggunya komponen komponen yang menyusun ekosistem yaitu keanekaragaman varietas.akibatnya terjdilah kepunahan varietas atau jenis hayati yang hidup didalam ekosistem.hal ini menyebabkan ketidakseimbangan dalam ekosistem karena telah hilangnya beberapa jenis hayati yang berfungsi sebagai produsen dan konsumen.

Kerusakan lingkungan kota umumnya terjadi karena arus urbanisasi yang terus meningkat. Urbanisasi terjadi dimana mana baik dikota kota besar di Indonesia maupun didunia ,semakin besar kota cenderung semakin besar pula arus urbanisasi nya ,kota merupakan pusat keramaian karena segala aktivitas terdapat disini ,mobilitas kendaraan bermotor ,kemacetan lalu lintas ,pabrik pabrik semuanya merupakan aktivitas kota yang dapat menimbulkan pencemaran udara.dilingkungan permukiman dan lingkungan industri masalah utama yang masih tetap merupakan hal yang belum dapat terpecahkan adalah masalah limbah kota dan limbah industry. Bahan berbahaya yang dihasilkan sebagai limbah industry makin bertambah dan belum ada cara yang berhasil untuk menangani nya .sebagian limbah dari industry ada yang dibuang kesungai, ke laut atau ada yang dibuang kelapisan tanah.  Cara pembuangan demikian dapat membahayakan kelangsungan kehidupan.
Sedangkan untuk kerusakan lingkungan di desa diawali oleh terjadi nya tekanan penduduk yang tinggi , hal ini mengakibatkan penduduk semakin tidak memiliki tanah garapan,terlebih lagi dengan terjadinya konversi lahan pertanian menjadi lahan pemukiman , jalan ,pabrik dan sebagainya . akibat nya mendorong para petani untuk memperluas lahan garapan nya pada daerah daerah yang tidak layak untuk dijadikan lahan pertanian.sedangkan hutan mempunyai perlindungan terhadap tanah jika permukaan tanah tidak tertutup pohon atau hutan maka tetesan air yang jatuh kepermukaan tanah akan menumbuk dan merusak tanah sehingga tanah tersebut akan dengan mudah terbawa oleh air ,proses ini disebut erosi. Erosi yang terjadi secara terus menerus dapat mengakibatkan permukaan tanah menjadi tidak subur lagi pada akhirnya dapat mengakibatkan tanah atau lahan menjadi kritis dan sulit untuk diolah atau dimanfaatkan kembali.hasil erosi yang di endapkan dibagian bagian sungai terutama dibagian hilir mengakibatkan pendangkalan yang selanjutnya mengakibatkan berkurang nya daya tampung sungai, sehingga pada saat hujan tiba sungai dapat meluap dengan cepat. Sehingga terjadilah banjir.
Kerusakan lingkungan kota memang lebih kompleks dibandingkan dengan didesa karena sumber utama kerusakan lingkungan yaitu aktivitas manusia lebih banyak dilakukan dikota . limbah kota baik berwujud padat , cair atau gas makin bertambah seiring dengan kemajuan kota.

2.    Dampak lingkungan perusahaan

Kerusakan lingkungan secara bertahap menjadi cirri dampak dari kegiatan manusia . gejala inilah yang sering tidak disadari atau bahkan di abaikan . beberapa gejala tersebut diantaranya adalah :

1.    Tidak adanya vegetasi atau berkurangnya tutupan lahan yang selanjutnya akan berdampak pada meningkatnya erosi.
2.    Kondisi tanah yang dapat menimbulkan penurunan muka air tanah.
3.    Hancurnya lahan gambut yang dapat mengganggu system hidrologi atau mengurangi peresapan air.
4.    Pekatnya kabut asap yang akhirnya dapat meningkatkan penderita sesak napas ( ispa ).

Dampak lingkungan perusahaan ada tiga macam yaitu dampak pencemaran pada lingkungan air, udara dan tanah.

1.    Pencemaran air
Pencemaran terhadap air yaitu pencemaran yang terjadi karena adanya limbah pabrik yang berupa larutan kimia , zat pewarna  dan produk yang rusak yang dibuang kesungai atau ke laut tanpa adanya proses pengolahan limbah sebelum limbah itu dibuang ke air agar tidak mencemari air dan ekosistem yang ada didalam air sungai tersebut ,
Sehingga apabila kejadian ini terjadi secara terus menerus tanpa adanya penyuluhan ke pabrik pabrik yang menghasilkan limbah berupa zat cair yang bebahaya maka ketersediaan air bersih pun dapat habis dan akibat dari limbah tersebut pun dapat menimbulkan penyakit bagi masyarakat yang berada disekitar pembuangan limbah tersebut.

Adapun beberapa usaha yang harus dilakukan untuk mencegah pencemaran air yaitu :

a.    Setiap industry harus membuat atau melengkapi fasilitas pengolahan air limbah
b.    Dengan membuat waste water treatment plant.
c.    Dengan membuat settlement clarification tank.



2.    Pencemaran udara
Udara merupakan komponen lingkungan alam yang mempengaruhi kehidupan manusia serta makhluk hidup lainnya.
Pencemaran udara terjadi karena adanya asap pabrik, debu, gas , uap dan kebisingan udara yang ditimbulkan dari lingkungan perusahaan
Dimana efek dari pencemaran udara ini memiliki efek negative bagi kesehatan manusia juga bagi kehidupan makhluk hidup yang berada disekitar nya , dimana lama kelamaan dampak negative dari asap pabrik ini yaitu dapat terjadinya penipisan lapisan ozon yang sangat berbahaya bagi kelangsungan hidup manusia dan makhluk hidup lainnya.

Pencemaran udara berasal dari sumber yang beragam ,baik yang disebabkan oleh aktivitas manusia maupun sumber alami, yang disebabkan oleh aktivitas manusia yaitu dari hasil asap pabrik dan asap kendaraan sepeda motor dan hasil dari gas bumi ,hasil pembakaran ,timbulan gas metana dari tempat pembuangan sampah akhir, sedangkan yang termasuk kepada sumber pencemaran alami yaitu seperti peristiwa meletusnya gunung merapi kebakaran hutan dan nitrifikasi dan denitrifikasi biologi.

sehingga perlu dilakukan  beberapa hal untuk mencegah pencemaran udara agar tidak membawa dampak buruk bagi kesehatan kita  yaitu :

a.    Dengan melakukan subsitusi bahan kimia yang berbahaya dengan bahan kimia yang kurang berbahaya untuk mencegah pencemaran udara yang mengandung udara yang beracun.
b.    Meningkatkan efisiensi proses agar tidak banyak melepaskan bahan berbahaya.
c.    Recycling ( pembakaran / daur ulang ).
d.    Memasng alat kendali , pembersih debu , pengisap udara ( local extensise fan ) peredam.

3.    Pencemaran tanah

Tanah merupakan salah satu komponen lingkungan alam yang mempunyai kemampuan menunjang kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya ,akibat kegiatan manusia kerusakan tanah telah banyak terjadi.

Dampak pencemaran tanah yang terjadi akibat lingkungan perusahaan yaitu  menurun nya tingkat kesuburan tanah akibat bahan buangan industry , sampah padat ( ampas radio aktif ) dan ampas penyaringan limbah. Dimana bahan kimia dari hasil limbah pabrik ini dibuang langsung ke tanah tanpa adanya penyaringan atau pendaur ulang kembali dari limbah limbah yang berbahaya tersebut.

Dimana akibat dari limbah ini membuat kemampuan tanah tidak mampu untuk melakukan penyerapan ,dan menampung air , sehingga tanah mudah longsor dan tanah tideak subur lagi.

Adapun usaha untuk menanggulangi pencemaran tanah yang mesti dilakukan oleh pabrik pabrik yaitu :

a.    Dengan memasukan radio aktif kedalam container
b.    Dengan menanam dan mengisolasi sampah dan kotoran
c.    Dengan melakukan pembakaran dari limbah tersebut.














KESEHATAN & KESELAMATAN HUKUM KERJA
DAMPAK LINGKUNGAN PERUSAHAAN




Disusun oleh :
Tomi Andika Putra  /  03289            .
Ilham Abdul Hady /  03306             .
Ryan Satriadi /   03281          .
Reza Afriramadoni / 03300            .






TEKNIK ELEKTRONIKA
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2010
Read More . .

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Berlangganan

Enter your email address:

animasi bergerak naruto

Assalamu'alaikum....

"Tetaplah Rendah Hati Meski Diberi Kelebihan , Karena Cahaya Ilmu Takkan Hadir Direlung Hati Yang Angkuh"


Artikel Pilihan

Diberdayakan oleh Blogger.

Followers


SILAHKAN COPY PASTE


Anda DIPERBOLEHKAN KOPI PASTE Semua Artikel atau Tulisan yang Ada disini

Syaratnya satu: Cantumkan Link Blog ini di dalam Artikel yang Anda KOPI PASTE!!

Arsip

Info Pengunjung Hari Ini

Kategori

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
free counters